FIDOBONE

TARO ADA TARO GAU'

Sunday, 23 November 2014

DOSA JARIYAH PEMILIK SITUS PORNO

Assalamu alaiku warahmatullahi wabarakatu.
Sebagai umat islam sudah barang tentu kita tahu bahwa salah satu rukun iman adalah percaya akan adanyaHari Akhir (kiamat). Percaya akan adanya hari Akhir berarti mengimani semua yang terjadi di alam barzakh (di antara dunia dan akhirat) berupa fitnah kubur (nikmat kubur atau siksa kubur). Mengimani tanda-tanda hari kiamat. Mengimani hari kebangkitan di padang mahsyar, hari pembalasan di Surga atau Neraka.
Hari pembalasan atas perbuatan kita di dunia. Tidak ada yang bisa menolong kita di hari pembalasan nanti kecuali amal soleh kita, amal jariyah kita, anak sholeh yang mendoakan kita.
Amal Jariyah ini akan terus mengalirkan pahala kepada orang yang beramal tersebut. Namun kita tidak boleh lupa bahwa selain amal jariyah, ada juga dosa jariyah. Ini lah yang akan saya bahas.
Banyak orang berpikir bahwa setelah kematiannya, dosa-dosanya pun akan terhenti putarannya. Dia berpikir bahwa dosa-dosanya tidak akan berkembang lagi setelah dia meninggal dunia. Padahal, selain amal jariyah (pahala yang terus-menerus), ada juga dosa jariyah, yakni berjalannya segala dosa, kendati telah berkubang tanah. Amal jariyah akan mengalirkan pahala kepada orang yang beramal tersebut. Begitupun dengan dosa jariyah.
Mungkin kita tidak sadari atau mungkin sadar tapi tidak mau tau bahwa salah satu perbuatan yang kita lakukan adalah termasuk dosa jariyah. Salah satu contoh dosa jariyah yang banyak saya lihat adalah dosa jariyah di dunia maya. Dosa jariyah yang mana kah itu. yaitu situs-situs yang menyediakan konten-konten porno baik berupa tulisan, gambar (poto) maupun dalam bentuk video.
Menyediakan konten porno di dunia maya merupakan salah satu penyebab meningkatnya kasus pencabulan. Seperti yang dialami bocah 12 tahun ini. dia diperkosa oleh kakaknya sendiri setelah menyaksikan pornografi di internet.(sumber: http://www.satuwarta.com/2014/03/kakak-perkosa-adik-kandung-sendiri-usai.html)
dosa dunia maya ini akan terus mengalir setiap kali situs tersebut ditonton atau di baca oleh orang lain. Dan orang yang membacanya pun akan mendapatkan dosa yang sama.
Dari Abu Hurairah Radhiyallahu 'anhu Rasulullah Shallallahu 'alahi wassalam bersabda :
وَمَنْ دَعَا إِلَى ضَلَالَةٍ كَانَ عَلَيْهِ مِنَ الْإِثْمِ مِثْلُ آثَامِ مَنِ اتَّبَعَهُ إِلَى يَوْمِ
الْقِيَامَةِ، مِنْ غَيْرِ أَنْ يَنْقُصَ مِنْ آثَامِهِمْ شَيْئًا
"Barangsiapa yang menyeru kepada kesesatan, maka baginya dosa orang-orang yang mengikutinya sampai hari kiamat, tanpa mengurangi dosa pengikutnya sama sekali." (HR Muslim no. 2674)
Jadi kepada pemilik situs porno tolong camkan hadis tersebut diatas kalau kalian ingin selamat di akhirat kelak.
Sebuah ilustrasi;
Seorang anak laki-laki sebut saja namanya “iblise” di seret-seret oleh malaikat.
Iblise : “om, apa-apa-an ini aku diseret-seret. Apa salah dan dosaku?”
Malaikat : “waktu kau di dunia kau adalah penikmat situs-situs porno. Bukankah Allah telah memperingatkanmu melalui Al Quran dan hadis”
Iblise : “yang mana tu ya, kok aku lupa?”
Malaikat : “dalam (TQS. Al-Nur [24]: 30-31) Allah berfirman “Katakanlah kepada orang laki-laki yang beriman: Hendaklah mereka menahan pandanganya, dan memelihara kemaluannya; … Katakanlah kepada wanita yang beriman: Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan kemaluannya, dan janganlah mereka Menampakkan perhiasannya, kecuali yang (biasa) nampak dari padanya. …” dan juga dalam hadis sahih dari Abu Hurairah ra, Rasulullah saw bersabda: “… maka zinanya kedua mata adalah melihat, zinanya kedua telinga adalah mendengarkan, zinanya lisan adalah membicarakan, zinanya tangan adalah menyentuh, zinanya kaki adalah melangkah, sementara hati bernafsu dan berkhayal, dan kemaluan yang membenarkan atau mendustakan.” (THR. Muslim)”
Iblise : hehehe....itu kah. Tapi kan aku ga sengaja. Waktu itu aku mencari tugas biologi tentang alat kelamin, eh yang muncul situs porno. Berarti yang salah tu pembuat situsnya dong om”
Malaikat : masuk akal juga sih. Tapi kamu tetap kena coy. Apa nama situs yang kau tonton itu?
Iblise : kalau nggak salah namanya “ angin malam” penulisnya kalau gak salah ingat Saytona.
Malaikat : panggil Saytona kesini.
Iblise pun menelpon saytona yang siap masuk surga setelah beberapa jam yang lalu telah mempertanggung jawabkan dosanya karena telah membuat situs porno, untuk datang menghadap ama malaikat.
Saytona : katanya om memanggil saya?
Malaikat :apa betul kau yang punya situs “angin malam”
Saytona :kok tau..?! sering buka juga ya..?
Malaikat : “bangke lo.” Seraya melayangkan cambuknya ke punggung saytona.
Saytona : woi..apa-apaan ni.?
Malaikat : iblise mengaku terjerumus dalam dosa karena melihat situs pornomu. Karena itulah kamu harus juga di hukum.
Belum sempat Saytona menjawab, malaikat menendangnya hingga terjerembab di neraka untuk kembali mempertanggung jawabkan situs pornonya. Begitupun dengan si iblise ikut menyusul Saytona ke neraka.
Semoga sepenggal ilustrasi ini dapat memberikan pencerahan bagi para penyedia situs porno.





No comments:

Post a Comment